Fapet Journal

Portal the most complete Animal Science Journals produced by Lecturers in the Faculty of Animal Science, Brawijaya University.

Tracer Study

The results of the tracer study to improve the quality of the internal and external fapet UB. We absolutely guarantee the confidentiality of the information provided.

Download Form

Collection of Faculty of Animal Husbandry Forms.

Penerbit

Penerbit Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya

Admin SIMITA

Information System for Specialization and Final Project.

Complaint

Complaints that are submitted will be conveyed to related work units through the leadership of Universitas Brawijaya. All complaints will be managed by PIDK (Information, Documentation and Complaints Center).

Repository

A collection of journal manuscripts for undergraduate students of Faculty of Animal Science, Brawijaya University.

PKKMABA

Information Portal for Introduction to Campus Life.

Fapet UB Slides

PowerPoint templatesto boost your presentations

Kuesioner Tracer Study Bagi Stakeholders

Survey ini digunakan sebagai bahan evaluasi kinerja lulusan serta wujud nyata untuk meningkatkan mutu lulusan.

Laporan Tracer Study

Tracer Study laporan dari tahun 2016, 2017 dan 2018

Informasi Seminar Hasil

Informasi Seminar Hasil terbaru mahasiswa program Sarjana Peternakan Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya

Budidaya Unggas yang Sehat dengan Memperhatikan Biosekuriti

Budidaya Unggas yang Sehat dengan Memperhatikan Biosekuriti

Senin, 10 Agustus 2020
Oleh : Admin Fapet

Biosekuriti dalam budidaya ternak merupakan serangkaian kegiatan yang dirancang untuk mencegah penyakit masuk ke dalam wilayah peternakan ataupun menyebar keluar. Sehingga tujuan biosekuriti adalah memisahkan inang (ternak) dari bibit penyakit.
Begitupula bagi peternak unggas untuk menghasilkan ternak yang sehat, harus memperhatikan faktor biosekuriti yang meliputi manajemen sanitasi, vaksinasi, dan kebersihan kandang. Disamping itu peternak juga harus mengindahkan balance diet/balance feed dan kesehatan usus.
Keseimbangan pakan dapat dilakukan dengan memilih bahan pakan mentah yang berkualitas, penyimpanan yang baik, formulasi nutrisi yang ideal dan manajemen pemberian pakan yang baik.
Sementara itu kesehatan usus harus dijaga untuk mempercepat pertumbuhan bakteri baik dan mencegah bakteri patogen, dengan menggunakan beberapa alternatif antibiotik. Seperti asam organik, probiotik, pra biotik, enzim, senyawa fitogenik dalam sekali pakai atau gabungan sejak awal siklus hidup unggas.
Pernyataan tersebut diungkapkan oleh para narasumber kegiatan seminar online yang digagas oleh Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB), bertema Healthy Poultry Production, Sabtu (8/08/2020).

Dr. Irfan H. Djunaidi, salah satu pemateri dalam seminar online Healthy Poultry Production

Narasumber dalam kegiatan yang dilselenggarakan secara daring itu merupakan praktisi industri, akademisi, komunitas peneliti yang melakukan penelitian terfokus pada bibit, pakan, dan manajemen pemeliharaan unggas sehat.
Terdiri dari Prof. Mohamed Shakal (Director of the Endemic and Emerging Poultry Diseases Research Center, Cairo University), Dr. Ali Mubarak, Ph.D (Senior Technical Manager Evonik SEA, Singapore), dan Dr.Ir. Irfan H. Djunaidi, M.Sc.,IPM.,ASEAN Eng (Faculty of Animal Science UB).
Moderator acara, Dr. Ir. Osfar Sjofjan, M.Sc.,IPU.,ASEAN Eng mengatakan bahwa bahasan topik mengenai unggas sangat menarik. Karena unggas adalah komoditi ternak yang banyak diminati oleh masyarakat untuk memenuhi kebutuhan protein hewani. Dan sebagai investasi.
Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk mewujudkan keberhasilan usaha pemeliharaan unggas. Yaitu pemilihan breed, sistem perkandangan, manajemen pakan, dan program pencegahan penyakit yang tepat.  Sebab unggas yang dipelihara pada pada lingkungan yang sehat akan menghasilkan produksi telur yang besar dan kualitas daging yang tinggi jika dibandingkan apabila dipelihara dengan kepadatan yang tinggi. (dta)

Posted in Berita